06 June 2017

Namamu enggan beranjak.
Terus melekat seusai arungi tahun ketujuh.
Mungkin, banyak cerita telah kau pinang.
Mungkin juga, rempahmu lupa kubasuh.
Kau ingat?
Sambutanmu adalah penyandang senapan.
Tata kramamu adalah segelas kopi, semangkuk pli'u dan selinting daun-5.
Kemewahanmu adalah lobster bergulung mi instan dan kepiting berselimut pedas.
Ya... kita meluangkan banyak waktu.
Di pinggir krueng aceh, di sudut ulee kareng, si pesisir meurah dua dan simeulue timur.

Malam ini, kamu kembali berwujud. sepiring mie dan acar yang sejuk.

Mks, 5 jun 2017

No comments: